Edmodo adalah jejaring media sosial microblogging yang dapat digunakan sebagai salah satu pilihan pembelajaran berbasis online. Disamping dapat melibatkan guru dan siswa, media sosial yang di ciptakan oleh Nicolas Borg dan Jeff O’Hara ini bisa melibatkan orangtua siswa berkomunikasi dalam jejaring sosial ini. untuk saat ini Edmodo sudah berkembang pesat dan memiliki banyak sekali akun.
Edmodo juga memfasilitasi e-learning sehingga pembelajaran dapat dilakukan dimanapun. Edmodo juga membantu guru yang tidak bisa mengajar di kelas dengan memberikan materi pembelajaran secara online dengan meng-upload materi belajar. Guru bisa memberikan tugas yang bisa ditentukan waktu pengumpulannya berikut menilainya.
Beberapa hal yang dapat dilakukan melalui Edmodo misalnya :
- Berkomunikasi, tidak hanya dengan siswa dan orangtua melainkan dengan sesama guru di berbagai belahan dunia.
- Berdiskusi
- Sharing bahan ajar
- Memberikan tugas
- Mengumpulkan tugas
- Melakukan penilaian
- Dll
Tampilan website Edmodo
No comments:
Post a Comment